My Sticky Gadget

Bajuyuli baju muslim anak perempuan

Review Buku: Developing The Leader WIthin You - John C. Maxwell

Sebenernya ini bukan review sih, catetan pribadi aja, syukur2 ada yang baca dan bisa ngasih manfaat. jadi maaf ya kalau tidak terstruktur. jadi buku ini tentang kepemimpinan, intisarinya saya sajikan poin by poin di bawah ini:

Buku: Developing The Leader WIthin You - John C. Maxwell
Buku: Developing The Leader WIthin You - John C. Maxwell



  • Anda bisa menyukai orang lain tanpa memimpin mereka, tapi anda tidak mungkin mampu memimpin orang lain tanpa menyukai mereka
  • Mengembangkan pemimpin kunci, jadi kita tidak perlu memberitahukan ke semua orang tentang perubahan / hal yang diinginkan disampaikan. cukup memegang orang orang "simpul masa", nanti mereka akan meneruskan ke semua orang dengan efektif.
  • 5 level pemimpin:
    • Jabatan --> orang lain mengikuti karena keharusan
    • Perkenaan --> orang lain mengikuti karena mereka ingin
    • Produktivitas --> orang lain mengikuti karena apa yang telah anda lakukan untuk perusahaan
    • Mengembangkan orang lain --> orang lain mengikuti karena apa yang telah anda lakukan untuk mereka
    • Puncak --> orang lain mengikuti karena jati diri anda dan apa yang anda wakili
  • Ada dua hal yang paling sulit dilakukan seseorang: berpikir, dan melakukan sesuatu berdasarkan urutan kepentingannya. Dan yang membedakan professional dan orang amatir adalah yang kedua.
  • Temukanlah kelompok mana yang merupakan dua puluh persen orang dengan produktivitas tinggi, maintain mereka lebih serius dibanding maintain seluruh karyawan. ikuti teori Pareto.
  • Tiga masalah umum yang dialami perusahaan atau organisasi
    • menyalahgunakan: terlalu sedikit karyawan mengerjakan terlalu banyak pekerjaan
    • mengabaikan: terlalu banyak karyawan mengerjakan terlalu sedikit pekerjaan
    • salah menggunakan: terlalu banyak karyawan mengerjakan hal yang salah
  • Jika karyawan atau bawahan terlalu terbebani banyak pekerjaan, buatlah daftar prioritas di selembar kertas, dan tanya pemimpin anda mana yang lebih prioritas
  • TIDAK seorang pun yang menjelang ajalnya pernah mengatakan: "seandaikan saya bisa meluangkan lebih banyak waktu untuk bisnis saya".
  • karakter sebenarnya dari seseorang adalah apa yang akan dia lakukan jika ia tidak akan pernah ketahuan
  • kepemimpinan efektif tidak ditentukan oleh kecerdasan, tapi konsistensi
  • tidak ada misi yang lebih sulit diemban, lebih berbahaya untuk dilakukan atau lebih tidak pasti kesukssesannya selain memperkenalkan perubahan.
  • Orang tidak akan berubah sampai mereka merasakan keuntungan perubahan itu melebihi kerugian jika terus bertahan dengan kondisi saat ini. yang sering kali tidak disadari pemimpin adalah pengikut akan selalu mengukur untung-rugi masalah terhadap untung-rugi diri sendiri, bukan organisasi.
  • semakin karaywan mempercayai pemimpnnya, semakin mereka bisa menerima perubahan yang diajukannya
  • pemimpin yang baik mengumpulkan dukungan dari orang-orang yang berpengaruh sebelum mengumumkan perubahan
  • mengapa orang tidak menunjukkan kinerja yang seharusnya:
    • tidak tahu apa yang harus dilakukan
    • tidak tahu bagaimana melakukannya
    • tidak tahu mengapa harus melakukannya
    • ada berbagai kendala di luar kendali mereka
  • di bawah kepemimpinan yang luar biasa, sebuah persoalan jarang menjadi besar karena sudah diketahui dan dibereskan sejak dini
  • Jangan biarkan orang lain menganggap anda selalu punya jawaban terbaik, hal ini membuat mereka / karyawan ketergantungan.
  • hal-hal yang harus diperhatikan sebelum mempromosikan karyawan:
    • ambisi
    • sikap terhadap peraturan
    • sikap kepada kerabat
    • keahlian mengawasi
    • sikap terhadap meluapnya tuntutan waktu dan energi (lembur)
  • jika karyawan merasa bahwa dirinya diperhatikan / tertarik / spesial bagi pemimpin, sangat mudah mengambil kesetiaan dari sang karyawan
  • Semua pemimpin sukses mengetahui bahwa "dorongan" adalahcara mengeluarkan potensi dalam diri karyawan.
  • bisa menjadikan karyawan seorang jutawan?
  • Survey menyatakan bahwa karyawan bisa melipatgandakan efektivitas kerja mereka JIKA MEREKA MAU.
  • semua pemimpin besar memiliki dua hal:
    • tahu tujuan
    • mampu meyakinkan orang lain untuk mengikutinya
  • Jika kita berlalu terlalu jauh ke depan, kita akan kehilangan kekutan untuk memimpin
  • Orang mempercayau pemimpin mereka sebelum mempercayai visi pemimpinnya, tanamkan kepercayaan!
  • satu satunya karakter umum yang cacat atau dosa tidak termaafkan yang selalu membawa kehancuran adalah MENGKHIANATI KEPERCAYAAN, yaitu tidak melakukan apa yang sudah dijanjikan
  • JANGAN pernah menipu / manipulasi / berbohong ke karyawan
  • Pemimpin luar biasa berusaha keras mendongkrak kepercyaan anak buahnya, jika setiap anggota timnya percaya diri, hasil yang bisa mereka capai akan menakjubkan
  • 7 dosa mau pemimpin
    • mencoba menjadi disukai ketimbang dihormati
    • tidak meminta saran dan bantuan dari anggota tim
    • menghalangi potensi pribadi orang lain dengan nmenekankan aturan dariapda keahlian
    • tidak memedulikan kritik yang membangun
    • tidak mengembangkan rasa tanggung jawab di antara anggota tim
    • memberlakukan sama semua orang, padaha setiap orang itu unik
    • gagal menyampaikan informasi terbaru pada anggota tim
  • Memperkerjakan orang yang salah merugikan perusahaan anda sedikitnya dua tahun gaji. sering kali lebih banyak kerugian yang harus ditanggung, tidak dalam bentuk uang, tapi dalam bentuk hubungan yang buruk, humas yang buruk, dan kurangnya kepercayaan
  • ketika anda memberhentikan seseorang dari suatu posisi yang gagal ia jalankan dengan baik, anda sebenarnya melepaskannya dari kegagalan - dan membebaskannya untuk mencari posisi yang menjadikannya sukses.
diagram alur cara memecahkan masalah sebagai pemimpin
diagram alur cara memecahkan masalah sebagai pemimpin


0 Response to "Review Buku: Developing The Leader WIthin You - John C. Maxwell"

Posting Komentar